Sekarang, sudah tersedia laman atau website online yang menyediakan fasilitas untuk mengetik dokumen yang secara langsung tersimpan di server online tanpa khawatir akan hilang jika disimpan melalui harddisk komputer atau laptop Anda.
Caranya sangat mudah,
- Anda hanya cukup memiliki akun google, jika Anda belum memilikinya, silakan mendaftar lewat sini.
- Setelah Anda sukses mendaftar, silakan menuju ke halaman Google Docs.
- Untuk memulai membuat dokumen baru, Klik tab "Dokumen"
- Untuk memulai penulisan Dokumen baru, klik Buat dokumen baru icon +.
- Sekarang, lakukan pengetikan dokumen seperti yang Anda lakukan di aplikasi Office, Anda juga dapat mengatur format, menambahkan gambar, dan setiap Anda selesai membuat dokumen, Anda tidak perlu susah-susah untuk menyimpan dokumen karena di Google Docs, dokumen Anda sudah tersimpan secara otomatis.
0 Komentar untuk "Cara Membuat Dokumen via Online"